Sabtu, 26 September 2020

JARINGAN KOMPUTER

 MENGHITUNG SUB NET DAN HOST

Hitunglah jumlah Network dan Host yang akan
terbentuk dari alamat IP Address dibawah ini:
1. 192.168.10.1/30
2. 172.168.10.1/16
3. 172.168.10.1/22
4. 10.168.5.1/8
5. 10.168.5.1/17


Nama Kelompok:
09. Agung Baskoro
11. Faris Rahman Shallih
18. Rachel Magdalena Kawengian
10. Muhammad Rizki Fachrozy
08. Muhammad Raihan Ramadhan

Jumat, 18 September 2020

JARINGAN KOMPUTER

 

JARINGAN KOMPUTER


Definisi Jaringan Komputer

(Computer Network)

    Jaringan Komputer adalah koneksi yang memumungkinkan dua device atau lebih saling berhubungan baik secara fisik maupun secara logika yang saling berkomunikasi untuk bertukar data atau informasi.

    Dalam bertukar data atau informasi tentunya ada pihak yang menerima dan pihak yang memberi. Pihak penerima layanan disebut klien (client) sedangkan yang memberikan layanan disebut peladen (server). Desain tersebut dinamai dengan sistem client-server.

    Jaringan komputer dibangun dengan mengkombinasikan antara hardware dan software. Dua buah komputer yang masing-masing memiliki sebuah kartu jaringan, kemudian dikoneksikan melalui kabel maupun  tanpa kabel (nirkabel) sebagai media transmisi data, dan terdapat software sistem operasi jaringan akan membentuk sebuah jaringan yang sederhana.

JENIS - JENIS JARINGAN KOMPUTER

LAN (Local Area Network)

    LAN menghubungkan perangkat jaringan dalam jarak yang relatif pendek. Sebuah gedung kantor, sekolah, atau rumah jaringan biasanya berisi satu LAN, meskipun kadang-kadang satu gedung akan berisi beberapa LAN kecil (mungkin satu per kamar), dan kadang-kadang LAN akan menjangkau sekelompok bangunan di dekatnya. Dalam jaringan TCP / IP, LAN sering tetapi tidak selalu diimplementasikan sebagai subnet IP tunggal.

    Selain beroperasi dalam ruang terbatas, LAN juga biasanya dimiliki, dikendalikan, dan dikelola oleh satu orang atau organisasi. Mereka juga cenderung menggunakan teknologi konektivitas tertentu, terutama Ethernet dan Token Ring.

    Ada juga LAN yang menggunakan teknologi jaringan wireless dengan Wi-Fi dan dikenal dengan nama Wireless Local Area Network (WLAN).

 

Berikut ini adalah kelebihan dari jaringan LAN yang harus anda ketahui :

  • Irit, karena pengeluaran biaya operasional yang murah
  • Transfer data antar node dan komputer lebih cepat, karena hanya mencakup satu wilayah saja.
  • Tidak memerlukan telekomunikasi untuk membuat sebuah jaringan LAN.
  • User interface yang digunakan berupa fasilitas yang baku
  • Sistem yang terhubung ke terminal lebih banyak
  • Dapat menggunakan sumber daya (resource) secara bersama-sama
  • Tingkat keamanan data terjamin
  • Mampu menciptakan jaringan antar sistem dalam berbagai merek

Sedangkan kekurangan atau kelemahan menggunakan jaringan LAN ini antara lain :

  • Komunikasi keluar jaringan lebih sulit, karena hanya mencakup satu wilayah
  • Software harus dirancang untuk banyak user (Multi User)
  • Jika banyak PC yang terhubung, maka jaringan LAN akan melambat
  • Jika salah satu komputer terinfeksi virus, maka komputer lain akan terkena imbasnya

MAN (Metropolitan Area Network)

    MAN adalah jaringan komputer yang menghubungkan dua atau lebih jaringan LAN di dalam kota yang sama. Kalau jarak yang menghubungkan dua LAN sudah tidak mungkin untuk membangun jaringan, maka jaringan MAN digunakan. Ini lebih besar dari LAN tetapi lebih kecil dari WAN. MAN menggunakan perangkat khusus dan kabel untuk menghubungkan LAN.

Berikut ini kelebihan dari jaringan LAN yang perlu anda ketahui :

  • Jangkauan wilayah yang cukup luas
  • Proses transaksi realtime (saat itu juga)
  • Dapat melakukan update data setiap saat
  • Memiliki fasilitas koneksi workstation, sehingga memudahkan untuk saling berbagi resource
  • Transfer file antar wilayah tidak memerlukan banyak biaya

Adapun kelemahan dari jaringan MAN antara lain :

  • Biaya operasional yang mahal
  • Membangun infrastruktur jaringan yang tidak mudah
  • Perbaikan relatif rumit jika terjadi trouble shoot pada salah satu jaringan
  • Rentan terhadap serangan hacker

WAN (Wide Area Network)

    WAN juga bisa dibilang sebagai kumpulan LAN yang tersebar secara geografis. Perangkat jaringan yang disebut router menghubungkan LAN ke WAN. Dalam jaringan IP, router menyimpan alamat LAN dan alamat WAN.

    WAN berbeda dari LAN dalam beberapa hal penting. Sebagian besar WAN (seperti Internet) tidak dimiliki oleh satu organisasi, melainkan ada di bawah kepemilikan dan pengelolaan kolektif atau terdistribusi. WAN cenderung menggunakan teknologi seperti ATM, Frame Relay dan X.25 untuk konektivitas jarak yang lebih jauh.

    Kecepatan dari jaringan WAN pun beragam, yaitu dari 2 Mbps, 34 Mbps, 45 Mbps, 155 Mbps, bahkan mampu lebih dari 625 Mbps. Komponen yang diguanakan WAN untuk berkomunikasi biasanya terdiri dari kabel transmisi dan elemen switching.

Berikut kelebihan dari jaringan WAN :

  • Data bersifat rahasia, karena komunikasi antar negara memerlukan tngkat keamanan yang tinggi
  • Proses update lebih mudah
  • Memiliki jaringan penutup yang besar
  • Dapat mengirim pesan berupa gambar, rekaman, lampiran data kepada orang lain dengan cepat
  • Menghubungakn jaringan yang sangat luas secara geografis
  • Memiliki kecepatan yang sangat tinggi joka dibandingkan dengan LAN dan MAN

Sedangkan kelemahan dari jaringan WAN yang harus anda ketahui juga yaitu :

  • Biaya operasional yang mahal
  • Rentan terhadap pencurian data
  • memerlukan firewall yang baik
  • Pembangunan infrastruktur yang membutuhkan biaya yang cukup mahal
  • Perawatan jaringan full time
Sumber - sumber:































PEMBUATAN JARINGAN SEDERHANA

 KETENTUAN 1. Buatlah jaringan komputer sesuai dengan topologi yang telah disediakan 2. Pada jaringan tersebut tuangkan sistem keamanan mela...